mohon maaf, ingin berbagi pengalaman singkat setahun sudah Bunda Aysar Collection berdiri..... sejak mendirikan Toko Offline 'outlet bunda aysar grosir' di jl dewata..... dan sampai kini sudah pure bisnis online.....
alhamdulillah juga banyak suka duka, pelajaran yg sangat berharga, alhamdulillah juga hampir lewat setahun lebih saya mengikuti milist TDA ini, banyaaak sekali ilmu2 yg bisa saya dapatkan dalam menjalani usaha berdagang or berbisnis , walaupun saya ndak ada darah, latar belakang, lingkungan keluarga pedagang... heheh karena panas dingin baca postingan di TDA jadinya ketularaaaan..... :)
apa lagi setelah baca2 semua blog pak Rony, pak Hadi, Pak Nano, pak abduh, pak Fauzi, dan pak Rosihan, dan semuanya yg tidak bisa saya sebutkan satu persatu.... serta perbicangan singkat saya dengan Pak Haji Alay di sela2 saya kulakan di Jakarta, makin membangkitkan semangat saya untuk menekuni bisnis ini.......
tapi hanya satu yang tidak bisa saya ingkari, walaupun saya sudah merasa senang dalam berdagang, memanage para staff dan pengrajin, mengajari ibu2 rumah tangga untuk menyulam, mendesign, dan menjahit, namun kayaknya saya tetap gak bisa untuk pindah ke lain hati dari keahlian saya yg sesungguhnya, yaitu Programmer :D
Jadi selama ini saya gak tahu apakah dibilang, 'mengkhianati' or 'selingkuh' namun, pendapat saya, sah2 saja kan :) kalau saya bisa me-drive dua bidang tersebut secara bersamaan, hehehehhe lah kok ngeles banget sih.......
habis saya gak mau keahlian 'ngoding' saya hilang, hare..... :)
waduh mau bahas Bunda Aysar Collection kok malah membahas diri sendiri, dasar narsis, hehe...
alhamdulillah,
sejak membuka toko offline (skrg udah tutup), memulai bisnis iseng2 yaitu online, daaaan sampai memproduksi sendiri baju2nya.....banyak suka duka, pahit manis pengalaman kami.....
disini saya sedikit bercerita mengenai online Bunda Aysar Collection
toko offline opening tgl 3 agustus 2008 , tepatnya di Jl Dewata Sidakarya Denpasar Bali.
setelah 4 bulan bertahan :D hehhehe, akhirnya karena kita pindah rumah, maka, toko nya pun ikutan pindah, secara jauh dari rumah...males :D
dimulailah pure online bisnis.....
memang sih awalnya idenya nih cuma iseng2 ajah..... ndak ada ingin jualan online, karena fokusnya waktu itu offline....
tapi ternyata alhamdulilah respon kok banyak banget ya...
akhirnya berikut sekilas catatan kecil 1st Anniversary Bunda Aysar Collection ...
- Website / blog pendukung :
- 20 July 2007 : Pembuatan blog http://journalbunda.blogspot.com, berisi semua catatan harian Bunda aysar Grosir
- 3 Agustus 2007 : Opening Offline Outlet Bunda Aysar Grosir
- 1 Agustus 2007 : Launching blog pertama : http://grosirmukena.blogspot.com untuk memenuhi kebutuhan mukena
- 1 Agustus 2007 : Berbarengan dengan Grosir Mukena, Bunda Aysar Grosir juga meluncurkan website http://jualanjilbab.blogspot.com, yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan berjilbab para pelanggan muslimah khususnya.
- 9 Agustus 2007 : Bunda Aysar mulai meluncurkan http://grosirbajumuslim.blogspot.com dimana untuk memenuhi kebutuhan berbusana muslimah.......
- 3 September 2007 : Pembuatan http://grosirbajuanak.blogspot.com, untuk baju2 anak....
- 10 September 2008 : Pembuatan http://www.bundaaysar.com , as official website, tapi masih underconstruction.... :(
- 1 Desember 2007 : Pembuatan website http://bundaaysarbigsale.blogspot.com, untuk barang2 yg di sale :)
- Sebenarnya masih banyak blog or website, cuma lagi mepet waktunya, hehehehhe......
- Top Category :
- Top Website : http://grosirbajumuslim.blogspot.com
- Top Selling Product Blouse : Blouse Sulam Pita AISHA
- Top Selling Product Mukena : Mukena Lukis Hand made Picmen
- Top Buyers Country (outside) : Malaysia
- Top Shipping City: Jakarta
- Top Selling Months 2007 : October 2007
- Top Selling Months 2008 : July 2008
- Top Shipping Months 2007 : October 2007 | 37 Indonesia | 4 Overseas
- Top Shipping Months 2008 : July 2008 | 25 Indonesia | 7 Overseas
- First Shipping (pengiriman pertama) Overseas : 08 October 2007 | Ibu Wida | Malaysia | Mukena | Using EMS
- First Shipping (pengiriman pertama) Indonesia: 30 Agustus 2007 | Ibu Septi | Bekasi | Mukena | Using Indologistik
- Total Pengiriman / Shipping from 30 Agustus 2007 - 31 July 2008 : 226 Parcel Domestik dan 36 Parcel Luar Negeri (Overseas)
- The Most Expensive Shipping Fee (biaya kirim termahal ) : 09 Juni 2008, Germany , Rp 1.707.900,00
- Top Overseas Payment : Western Union
The First Western Union from : Malaysia, Rp 1.014.499,00
The Most Value Western Union from : Germany, Rp 5.380.000,00 - The Most Value Transaction : xxxxxxxxxx, Rp x7.xxx.000,00
- The Most Repeated Buyer : Malaysia, My Dear Cameelia
- And Then..............OMZET, hehehhe gak etis bicara omzet takut ada yg salah presepsi, jadi nya disilang2 ajah ya...... Rp x7x.xxx.550,00
mudah2an postingan ini menjadi cambuk bagi Bunda Aysar Collection untuk terus maju, maju dan maju......dan semakin Barokallohu,...amin amin
Assalamu'alaykum warahmatullahi wabarakatuh
Ika Nursila Dewi
[Bismillah, Mudahkanlah Ya Alloh.....]
No comments:
Post a Comment